Direktur Dana Moneter Internasional (IMF) Dominique Strauss-Kahn ternyata pernah menjadi salah satu klien terbesar sebuah jasa gadis panggilan terbesar di New York.
Kristin Davis (35), seorang germo di New York, mengaku bahwa Strauss-Kahn pernah menggunakan jasa Wicked Models miliknya hingga dua kali pada 2005. Ketika itu, Strauss-Kahn masih belum menjabat sebagai direktur IMF dan dikenalkan ke Davis oleh Irma Nici, pelacur Bosnia yang tinggal di Paris, Prancis.
Nici yang juga dihubung-hubungkan dengan salah satu klien ternama Davis, mantan Gubernur New York Eliot Spitzer, pernah mengklaim bercinta dengan pesepak bola David Beckham. Sptizer juga mundur dari jabatannya pada 2008 karena skandal ini.
Berdasarkan pengakuan Davis kepada The Times dan Daily Mail, Strauss-Kahn menghubunginya pada pekan ketiga Januari 2006 dan memesan ‘all American girl’ untuk menemaninya. Politisi Prancis itu membayar tunai US$2.400 untuk dua jam bersama gadis pesanannya.
“Gadis pertama yang saya kirim mengatakan ia (Strauss-Kahn) amat agresif dan menolak menemaninya lagi. Ia kasar dan agresif, namun menahannya karena sedang berhubungan dengan sebuah agensi,” kata Davis.
“Gadis-gadis saya mengatakan ia terlalu memaksa, suka mencengkeram dan ngotot. Ia tak memperkosa siapa-siapa. Tapi dengan tarif diatas US$1.000 per jam, kami berharap klien bertindak seperti gentleman, bukan seperti hewan,” lanjutnya.
Davis memutuskan untuk menceritakan hal ini karena kasus dugaan pemerkosaan yang dilakukan Strauss-Kahn terhadap seorang pelayan Sofitel Hotel di New York. “Tiga tahun ini, saya melindungi pria-pria yang berada di daftar klien saya. Namun, saya takkan melindungi penyiksa wanita.”
Si ‘mami’ escort girl ini kemudian mengirimkan gadis kedua, dari Brasil, pada September 2006 yang tak mengeluhkan sikap Strauss-Kahn. Ketika itu, si ekonom berada di New York untuk menghadiri sebuah konferensi yang dibuat mantan Presiden AS Bill Clinton.
Davis akhirnya dipenjara karena dugaan prostitusi. Ia menghabiskan lima bulan di Penjara Rikers Island, tempat Strauss-Kahn kini berada. [source]
Wednesday, May 18, 2011
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment